Kafein kopi memberi efek ketika bangun pagi; namun ternyata fruktosa dalam sebuah apel juga menawarkan manfaat tersendiri. Jika Anda gemar memulai hari dengan berolahraga, sebuah apel bisa memberi pasokan bahan bakar yang cukup untuk aktivitas selama satu jam penuh. Jika Anda menjadikan apel sebagai bagian rutin dari pola makan Anda, pernapasan Anda bisa menjadi lebih baik. Minum kopi sebelum olahraga pagi sebaliknya malah menunda penggunaan glikogen yang merupakan bahan bakar otot.
Kafein
Ketika Anda tidur, suhu tubuh Anda turun sedikit dan tekanan darah Anda menjadi rendah. Anda membutuhkan waktu untuk kembali ke kondisi normal, sehingga Anda mengalami periode lemas beberapa saat setelah terbangun. Secangkir kopi panas, selain memberikan kehangatan untuk melawan dinginnya pagi, juga mengandung senyawa kimia yang mendorong Anda dengan cepat pulih ke keadaan terjaga penuh. Seratus miligram kafein dalam secangkir kopi menaikkan detak jantung dan kecepatan pernapasan Anda. Kafein juga meningkatkan tekanan darah Anda dan merangsang sistem saraf pusat. Kafein membuat Anda lebih waspada dan memberi perasaan bersemangat.
Karbohidrat
Kopi hampir tidak mengandung energi kalori. Jika Anda bangun dalam keadaan lapar dan hanya minum kopi, kadar gula dalam darah Anda dengan cepat menurun. Sebaliknya sebuah apel tidak memberi efek semangat seperti halnya kafein, tapi ia memberi cukup karbohidrat untuk energi instan. Sebuah apel besar dengan berat 223 gram mengandung 116 kalori. Hampir setengah dari sekitar 10 gram gula dalam apel mengandung sukrosa dan glukosa instan. Setengah bagian lainnya adalah fruktosa, yang membutuhkan waktu lebih lama jika dicerna. Karena hal ini, apel memberikan energi yang stabil untuk jangka waktu lebih lama dibandingkan secangkir kopi dengan gula. Serat yang mudah dicerna pada apel memperpanjang pasokan energi dan membuat perut Anda terasa kenyang.
Efek Jangka Panjang
Baik kopi dan apel mengandung senyawa antioksidan yang menawarkan manfaat kesehatan murni dalam jangka panjang. Jika Anda minum secangkir kopi dalam sehari, risiko Anda terkena diabetes menurun dan peluang mengidap penyakit kardiovaskular berkurang. Jika Anda minum kopi, risiko terkena kanker hati turun hingga setengahnya, menurut Panduan Kesehatan Keluarga oleh Harvard Medical School. Minum kopi dalam jumlah moderat menurunkan peluang Anda mengalami kematian oleh berbagai sebab sebesar 15 hingga 19 persen, menurut sebuah artikel yang diterbitkan oleh New York Times pada tahun 2006. Jika Anda minum kopi secara teratur, Anda berpeluang kecil menambah risiko hipertensi.
Manfaat apel
Apel juga dapat meningkatkan kesehatan Anda seperti halnya kopi. Apel kaya akan fitonutrien, yaitu antioksidan yang memberi warna pada kulit apel. Makan apel secara teratur meningkatkan sistem pernapasan Anda. Jika Anda makan lebih dari dua apel setiap minggu, saluran tenggorokan Anda bereaksi lebih lembut terhadap iritasi dan risiko asma menurun, menurut sebuah artikel yang diterbitkan dalam Nutrition Journal pada tahun 2004. Flavonoid dalam apel meningkatkan fungsi paru-paru, melindungi Anda dari kanker paru-paru dan dari penyakit paru-paru obstruktif kronis. Jika Anda makan lima atau lebih apel setiap minggu, paru-paru Anda bisa menampung 138 mililiter udara lebih banyak selama tes volume pernapasan, dibandingkan dengan orang yang tidak makan apel.
0 komentar
Post a Comment